Tidak semua bahan makanan yang mengandung lemak berbahaya untuk tubuh. Bahan makanan berikut yang mengandung lemak sehat yaitu . . . .
avokad, kedelai, dan minyak sayur
minyak kelapa, daging, dan susu
minyak sayur, salmon, dan susu
daging, telur, dan mentega
keju, susu, dan telur
R. Fransisca
Master Teacher
Mahasiswa/Alumni Universitas Gadjah Mada
Lemak merupakan senyawa yang tersusun atas unsur C, H, O dan kadag P atau N. Lemak adalah senyawa yang sukar larut dalam air. Lemak terdiri dari 2 jenis yaitu lemak sehat dan tidak sehat. Lemak sehat yaitu lemak yang berasal dari asam lemak tak jenuh tunggal dan asam lemak tak jenuh ganda. Asam lemak tak jenuh tunggal banyak terdapat pada kacang-kacangan, sedangkan asam lemak tak jenuh ganda banyak terdapat dalam buah-buahan, minyak sayur, ikan. Lemak tak sehat merupakan lemak yang berasal dari asam lemak jenuh dan asam lemak trans. Asam lemak jenuh dapat ditemukan misalnya pada keju, margarin, ayam, susu, sedangkan asam lemak trans dapat ditemukan pada gorengan. Dengan demikian, pilihan jawaban yang tepat adalah A.
745
0.0 (0 rating)
RUANGGURU HQ
Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860
Produk Ruangguru
Produk Lainnya
Bantuan & Panduan
Hubungi Kami
©2022 Ruangguru. All Rights Reserved PT. Ruang Raya Indonesia