Mahasiswa/Alumni Universitas Pendidikan Indonesia
29 Januari 2022 14:22
Hai Sri, jawaban yang benar adalah 21.
Pembahasan:
Asumsikan soalnya adalah 2x - y = -1 dan 3x + 2y = 23
Untuk menentukan penyelesaian dari sistem persamaan linear dua variabel dapat dilakukan metode eliminasi, substitusi, dan campuran.
Diketahui
2x - y = -1 [dikali 2]
3x + 2y = 23
-------------------------
dengan eliminasi diperoleh
4x - 2y = -2
3x + 2y = 23 +
--------------------
7x = 21
x = 21 : 7
x = 3
substitusikan nilai x maka
2x - y = -1
2(3) - y = -1
6 - y = -1
-y = -1 - 6
-y = -7
y = 7
diperoleh
xy = (3)(7) = 21
Dengan demikian, nilai xy = 21.
Semoga membantu ya :)