Ulpi

13 Oktober 2020 01:39

Iklan

Iklan

Ulpi

13 Oktober 2020 01:39

Pertanyaan

bagai manakah cara burung bernafas ,,yang benar aku kasih lope


1

5

Jawaban terverifikasi

Iklan

Iklan

S. Agita

Mahasiswa/Alumni Politeknik Negeri Jember

24 Maret 2022 16:12

Jawaban terverifikasi

Halo Ulpi, kakak bantu jawab yaa :) Cara burung dalam bernapas saat tidak terbang atau saat hinggap berbeda dengan saat terbang. Mari kita bahas lebih lanjut! Berikut ini merupakan mekanisme pernapasan burung saat hinggap: 1. Fase inspirasi atau saat penarikan napas dapat terjadi ketika tulang rusuk bergerak ke bawah. Akibatnya rongga dada membesar dan paru-paru mengembang. Paru-paru yang mengembang menyebabkan udara dapat masuk. Kemudian udara yang kaya akan oksigen sebagian diserap oleh paru-paru dan terjadi pertukaran gas. Sementara itu, sebagian lagi dialirkan menuju kantong udara bagian belakang. Udara yang sudah berada di kantong udara bagian belakang akan mengalir lagi ke paru-paru dan menuju kantong udara bagian depan. Pada bagian tersebut udara sudah tidak banyak mengandung oksigen. 2. Fase ekspirasi atau saat pengeluaran napas dapat terjadi ketika tulang rusuk kembali ke posisi semula, rongga dada mengecil, dan paru-paru mengempis. Akibatnya udara dari kantong udara masuk ke paru-paru. Pada bagian tersebut juga berlangsung proses pertukaran gas oksigen dengan karbon dioksida secara difusi. Udara yang mengandung karbon dioksida akan dikeluarkan melalui paru-paru kemudian menuju trakea dan berakhir melewati hidung. Berikut ini merupakan mekanisme pernapasan burung saat terbang: Pada waktu terbang, pernapasan burung dibantu oleh kantong-kantong udara. Hal tersebut karena saat mengepakkan sayap, gerakan otot sayap menekan paru-paru sehingga menghambat masuknya udara. Akibatnya burung tidak dapat bernapas dengan baik. 1. Ketika sayap diangkat ke atas, terjadilah fase inspirasi. Kantong udara bagian ketiak mengembang, sedangkan kantong udara di antartulang korakoid terjepit. Udara luar kemudian masuk ke kantong udara di ketiak dan mengalir masuk ke kantong udara di perut (abdominal). Sebagian kecil udara akan dialirkan ke paru-paru dan kantong udara yang lain. Selanjutnya kantong-kantong udara tersebut kemudian mengempis dan udara akan masuk ke paru-paru untuk proses difusi. 2. Ketika sayap diturunkan, dimulailah fase ekspirasi. Kantong udara bagian ketiak terjepit, sedangkan kantong udara di antartulang korakoid mengembang. Karena kantong udara di ketiak terjepit, maka udara yang sebelumnya ada di sana mengalir ke paru-paru. Di sana terjadi proses pertukaran gas. Udara dari paru-paru kemudian mengisi kantong udara bagian dada sehingga kantong udara di dada mengembang. Selanjutnya udara kotor dialirkan keluar melalui bronkus, trakea, lalu ke hidung. Semakin tinggi burung terbang, maka semakin cepat burung harus mengepakkan sayapnya agar memperoleh lebih banyak oksigen. Udara yang dihirup dari luar sebagian kecil tetap berada di paru-paru dan sebagian besar akan diteruskan ke kantong udara sebagai cadangan. Sementara itu, udara di kantong udara hanya dimanfaatkan saat oksigen di paru-paru telah berkurang, yaitu saat burung sedang terbang. Semoga membantu ya!


Iklan

Iklan

Naufal M

13 Oktober 2020 09:42

Dengan menggunakan pundi pundi udara yang dimiliki burung tersebut.


Ulpi

07 Maret 2021 01:23

ya

Kiandra N

13 Oktober 2020 09:47

saat terbang burung bernafas dengan pundi-pundi udara saat tidak terbang burung bernafas menggunakan paru-paru


Ulpi

07 Maret 2021 01:24

ya

Ulpi

07 Maret 2021 01:05

ya burung bernafas meng gunakan paru paru,,๐Ÿ˜ƒ๐ŸŽ‰๐Ÿ™


Ulpi

07 Maret 2021 01:05

udah dikasih lope ya


lock

Yah, akses pembahasan gratismu habis


atau

Dapatkan jawaban pertanyaanmu di AiRIS. Langsung dijawab oleh bestie pintar

Tanya Sekarang

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke Forum

Biar Robosquad lain yang jawab soal kamu

Tanya ke Forum

Roboguru Plus

Dapatkan pembahasan soal ga pake lama, langsung dari Tutor!

Chat Tutor

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

mengapa gelas yang berisi air dingin dapat menimbulkan titik-titik air ditepian gelas? jelaskan

7

0.0

Jawaban terverifikasi