Toni K

06 April 2022 05:42

Iklan

Iklan

Toni K

06 April 2022 05:42

Pertanyaan

Bacalah teks berikut dengan cermat! (1)Pada dasarnya manusia tercipta untuk bergerak. (2) Makanya tak cukup hanya dengan gizi seimbang (3)Olahraga juga memegang peranan yang sangat penting sekali untuk menjaga stamina. (4)Kegiatan ini membuat badan segar. Kinerja otot, jantung, dan otak juga lebih optimal. (5) Untuk itu, buatlah perencanaan aktivitas fisik tiap harinya. Kalimat tidak efektif dalam paragraf tersebut adalah nomor ….


39

1

Jawaban terverifikasi

Iklan

Iklan

T. TA.Faizah

07 April 2022 04:13

Jawaban terverifikasi

Hai, Toni K. Terima kasih sudah bertanya ke Roboguru. Kakak bantu jawab ya ☺️ Kalimat tidak efektif terdapat pada kalimat nomor (2) dan (3). Mari kita simak pembahasan berikut ini ya. Kalimat efektif merupakan kalimat yang dapat menyampaikan pesan, ide, gagasan, atau informasi secara jelas dan tepat sehingga pembaca/pendengar dapat memahami maksud penulis/pembicara. Syarat kalimat efektif sebagai berikut. 1. Kalimat efektif harus memiliki kesepadanan struktur, yaitu keseimbangan antara gagasan dengan struktur yang digunakan. 2. Memiliki subjek dan predikat yang jelas. Agar subjek dan predikat menjadi jelas hendaknya menghindari penggunaan kata depan sebelum penyebutan subjek. 3. Tidak memiliki subjek ganda yang dapat membuat kalimat menjadi tidak fokus. Hal ini mengakibatkan kesulitan untuk memahami makna kalimat. 4. Tidak meletakkan kata 'yang' sebelum predikat. 5. Memiliki bentuk yang paralel. Artinya, jika bentuk pertama menggunakan kata kerja, bentuk selanjutnya juga harus menggunakan kata kerja. 5. Kalimat efektif harus hemat dalam penggunaan kata dan menghindari kata-kata yang tidak diperlukan. 6. Kalimat efektif tidak mengandung pengulangan subjek. Subjek hanya perlu disebutkan sebanyak satu kali dalam satu kalimat. 7. Menghindari kesinoniman dalam satu kalimat. 8. Memperhatikan kata jamak. Jika sudah terdapat satu kata bermakna jamak, tidak perlu menambahkan lagi kata lain yang bermakna jamak. 9. Kalimat efektif harus memperhatikan pemilihan kata-kata agar tidak menimbulkan makna ganda. 10. Bahasa yang digunakan pada kalimat efektif harus logis agar ide atau gagasan pada kalimat dapat diterima oleh pembaca/pendengar. Berdasarkan penjelasan di atas, kalimat tidak efektif terdapat pada kalimat (2) dan (3). Kalimat (2), yaitu “Makanya tak cukup hanya dengan gizi seimbang.” Kesalahan pada kalimat tersebut terlihat pada penggunaan konjungsi yang tidak tepat. Adapun konjungsi yang tepat adalah “maka”. Kesalahan juga terdapat pada kalimat (3), yaitu “Olahraga juga memegang peranan yang sangat penting sekali untuk menjaga stamina.” Ketidakefektifan kalimat tersebut disebabkan karena adanya pemborosan kata. Hal itu terlihat pada penggunaan kata “sangat” dan “sekali” dalam satu kalimat. Kedua kata tersebut memiliki arti yang sama, yaitu amat atau sangat. Hendaknya kedua kalimat tersebut digunakan salah satunya saja. Perbaikan untuk menjadi kalimat efektif sebagai berikut. 1. Olahraga juga memegang peranan yang penting sekali untuk menjaga stamina. 2. Olahraga juga memegang peranan yang sangat penting untuk menjaga stamina. Dengan demikian, kalimat tidak efektif terdapat pada kalimat nomor (2) dan (3). Semoga membantu ☺️


Iklan

Iklan

lock

Yah, akses pembahasan gratismu habis

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke Forum

Biar Robosquad lain yang jawab soal kamu

Tanya ke Forum

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

(1) Kisah pembuatan film biasanya melewati proses yang panjang dan rumit. (2) Ide membuat film dan cerita datang dari Castle Production yang bergerak di bidang film animasi ini sangat bermanfaat. (3) Castle cukup berhasil bekerja sama dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan untuk menyaring siswa SMK yang memiliki kemampuan untuk membuat gambar. (4) Dari seleksi gambar animasi kiriman siswa, Castle memilih lima puluh siswa SMK, tiga di antaranya perempuan, untuk mengikuti pelatihan menggambar animasi lalu memproduksi film animasi. (5) Untuk keperluan itu, Castle mengerahkan animator profesional seperti Boy Wahyudi dan Dony Moersito untuk mengajar mereka. Kalimat utama paragraf tersebut terletak pada kalimat nomor ... A. (1) D. (4) B. (2) E. (5) C. (3)

509

5.0

Jawaban terverifikasi