Rizka T

11 Agustus 2020 14:08

Iklan

Iklan

Rizka T

11 Agustus 2020 14:08

Pertanyaan

apakah semua jaringan dapat ditemukan pada batang muda,terangkan


1

2

Jawaban terverifikasi

Iklan

Iklan

S. Agita

Mahasiswa/Alumni Politeknik Negeri Jember

16 Maret 2022 06:02

Jawaban terverifikasi

Halo Rizka, kakak bantu jawab yaa :) Tidak, pada batang muda tidak ditemukan jaringan penguat sklerenkim. Mari kita bahas lebih lanjut! Berikut ini merupakan lima jaringan tumbuhan beserta fungsinya: 1. Jaringan meristem merupakan kumpulan sel yang aktif membelah menghasilkan sel-sel baru yang belum terdiferensiasi, yang kemudian dapat berkembang menjadi berbagai jaringan dan organ tumbuhan. Jaringan meristem terdiri atas jaringan meristem primer (terletak pada ujung akar dan ujung batang) yang menyebabkan pertambahan tinggi tumbuhan dan meristem sekunder (kambium) yang menyebabkan pertambahan lebar diameter batang. 2. Jaringan epidermis merupakan jaringan paling luar dari tubuh tumbuhan. Jaringan epidermis menutupi seluruh tubuh tumbuhan, mulai dari akar, batang, dan daun. Epidermis terdiri atas selapis sel, rapat (tanpa ruang antarsel), dan berdinding tebal. Fungsi jaringan epidermis adalah sebagai pelindung jaringan di dalamnya dan tempat pertukaran zat. 3. Jaringan dasar (parenkim) merupakan jaringan yang menjadi tempat bagi jaringan lain. Parenkim tersusun dari banyak sel parenkim yang berdinding tipis, antara sel satu dengan yang lain terdapat ruang antarsel. Fungsi parenkim sangat beragam, antara lain jaringan parenkim pada daun membentuk mesofil daun (untuk melakukan fotosintesis), sedangkan jaringan parenkim pada batang dan akar berfungsi sebagai tempat cadangan makanan. 4. Jaringan penguat atau penyokong yang terdiri dari kolenkim dan sklerenkim. Kolenkim merupakan jaringan yang memberi kekuatan yang bersifat sementara pada tumbuhan. Apabila tumbuhan sudah tua, kolenkim akan diganti dengan sklerenkim. Kolenkim tersusun dari sel hidup, bentuknya memanjang, mempunyai penebalan dinding yang tidak merata, dan terdapat di bagian tepi batang yang masih muda, tepi helai, tangkai, atau tulang daun. Sklerenkim merupakan jaringan penguat yang bersifat permanen. Sel-sel penyusun sklerenkim mengalami penebalan dinding yang tebal dan merata. Umumnya penebalan dinding ini mengandung lignin dan selulosa yang berlapis-lapis sehingga akhirnya menjadi jaringan mati. 5. Jaringan pengangkut merupakan jaringan yang tersusun daro pembuluh-pembuluh. Jaringan pengangkut terbagi menjadi dua macam, yaitu xilem dan floem. Xilem (jaringan pembuluh kayu) tersusun dari sel-sel memanjang yang sudah mati dan saling menyambung membentuk suatu pembuluh. Xilem berfungsi mengangkut air dan unsur hara dari akar menuju daun. Floem (jaringan pembuluh tapis) terdiri dari sel-sel hidup berdinding tipis. Floem berfungsi mengedarkan hasil fotosintesis dari daun ke seluruh tubuh tumbuhan. Jadi, jaringan yang menyusun batang muda terdiri dari jaringan epidermis, jaringan meristem, jaringan parenkim, jaringan penguat kolenkim, dan jaringan pengangkut. Semoga membantu ya!


Iklan

Iklan

Dita A

22 Agustus 2020 02:30

jaringan tumbuhan yang dapat ditemukan pada batang muda/tanaman muda adalah jaringan promeristem, dimana jaringan ini sudah ada sejak tumbuhan masih dalam fase embrional tumbuhan.


lock

Yah, akses pembahasan gratismu habis


atau

Dapatkan jawaban pertanyaanmu di AiRIS. Langsung dijawab oleh bestie pintar

Tanya Sekarang

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke Forum

Biar Robosquad lain yang jawab soal kamu

Tanya ke Forum

LATIHAN SOAL GRATIS!

Drill Soal

Latihan soal sesuai topik yang kamu mau untuk persiapan ujian

Cobain Drill Soal

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

perbedaan DNA plasmid sama DNA kromosom apa?

15

0.0

Jawaban terverifikasi